blog-kombecks
Sedang memuat...

Sang Mantan Ini Dikartu Merah Saat Main di Padang

KOMBECKS. Sang Mantan Ini Dikartu Merah Saat Main di Padang. Musim ini adalah musim yang melelahkan bagi setiap klub. ISL musim ini dibagi menjadi dua grup dengan 11 tim per grup.

Banyak rekor yang berantakan dengan perubahan format ini. Musim ini Semen Padang harus mengakhiri rekor tak pernah kalah dikandang secara beruntun selama 5 musim terakhir sebanyak 62 laga baik itu diliga domestik maupun AFC Cup.

Tak hanya itu, tim-tim papan atas seperti Persib dan Arema juga dipaksa harus menelan kekalahan dikandang sendiri musim ini. Bahkan Semen Padang sendiri harus takluk dua kali dikandang.

Namun ada hal lain yang cukup menarik yang terjadi pada mantan pemain Semen Padang musim ini. Hingga saat ini sudah 4 mantan pemain Semen Padang yang mendapatkan kartu merah ketika bermain di Stadion Agus Salim.

Emosi berlebih saat menghadapi mantan klub diduga menjadi penyebab diganjarnya pemain ini dengan kartu merah. Terlebih kerasnya tekanan penonton saat bermain di Stadion Agus Salim.

Berikut adalah mantan pemain Semen Padang yang dihadiahi wasit kartu merah ketika bermain di Padang:

1. Gusripen Effendi 
Gusripen Effendi adalah pemain yang memperkuat Semen Padang dari 2008 hingga 2011. Sempat hijrah ke PSPS Pekanbaru, Gusripen kini bermain untuk Persita Tangerang.

Gusripen adalah membuka keran kartu merah pertama untuk mantan pemain Semen Padang musim ini pada 9 Maret lalu. Pada laga yang berkesudahan 0-1 untuk kemenangan tim tamu Persita itu, Gusripen Effendi dikartu merah usai melanggar Hendra Adi Bayauw.

2. Vendry Mofu
Vendry Mofu adalah mantan pemain Semen Padang kedua yang harus menerima kartu merah di Stadion Agus Salim. Walau sempat mencetak gol untuk timnya, Vendry Mofu yang membela Sriwijaya FC harus diusir keluar lapangan usai mendapatkan kartu kuning kedua yang berarti kartu merah pada pertadingan yang berlangsung 13 Maret 2014 yang berakhir dengan kemenangan Semen Padang 2-1.

3. Irsyad Maulana.
Irsyad Maulana adalah mantan pemain Semen Padang yang kini menjadi andalan di Arema Cronous. Pemain yang juga berasal Sumatera Barat ini harus mendapatkan kartu merah setelah terjadi insiden dengan Hendra Adi Bayauw pada pertandingan Semen Padang menghadapi Arema yang berakhir 0-1 untuk kekalahan tuan rumah pada 29 April 2014 lalu.

Kedua pemain yang terlibat pertikaian ini akhirnya sama-sama dihadiahi kartu merah oleh wasit yang memimpin pertandingan.

4. Ferdinand Sinaga
Ferdinand Sinaga adalah mantan pemain Semen Padang yang terbaru mendapat kartu merah. Ferdinand diusir pada pertandingan antara Persib Bandung menghadapi Semen Padang FC 15 Agustus 2014.

Ferdinand Sinaga diganjar kartu merah pada pertandingan ini usai terjadi insiden dengan Osas Saha. Wasit memberi kartu merah untuk Ferdinand dan kartu kuning untuk Osas Saha. Pertandingan ini berakhir 3-1 untuk kemenangan tuan rumah.
Dari Redaksi 5952565196366667098

Beranda item