blog-kombecks
Sedang memuat...

PBR Buka Peluang Lolos ke 8 Besar ISL, SFC Perpanjang Rekor Buruk

KOMBECKS. PBR Buka Peluang Lolos ke 8 Besar ISL, SFC Perpanjang Rekor Buruk. Pelita Bandung Raya membuka peluang untuk lolos ke babak 8 besar setelah menang 2-1 saat bertandang ke Stadion Gelora Sriwijaya, Jakabaring, Palembang dalam lanjutan Liga Super Indonesia Minggu (31/08) sore.

Dua gol kemenangan Pelita Bandung Raya dicetak oleh Bambang Pamungkas pada menit ke-21 dan 84. Sedangkan gol balasan Sriwijaya FC dicetak oleh Lancine Kone dari titik penalti pada menit ke-24.

Bermain dikandang lawan, PBR langsung main menekan. Mengandalkan mantan pemain timnas yang juga legenda hidup Persija Jakarta Bambang Pamungkas The Boys Are Back mencoba membongkar pertahanan Laskar Wong Kito.

Saat pertandingan baru berjalan beberapa menit PBR langsung mengancam gawang tuan rumah lewat sepakan Kim Kurniawan dan Abdul Musyafri. Namun baru pada menit ke-21 PBR membukukan gol usai Bambang Pamungkas mencetak gol dengan ciri khasnya, sundulan.

Namun keunggulan tim tamu tak berlangsung lama. Tiga menit berselang Sriwijaya FC berhasil menyamakan skor usai Lancine Kone sukses mengeksekusi tendangan penalti. Wasit mengganjar PBR dengan penalti setelah Anis Nabar dijatuhkan dikotak terlarang.

Mendapat angin segar usai meyamakan skor, Sriwijaya FC tampil lebih menyerang. Sebuah peluang emas tuan rumah ketika sepakan Vendry Mofu tepat mengarah kegawang. Namun gagal berbuah gol karena hanya menerpa mistar gawang PBR yang dikawal Dennis Romanovs.

Kendati bermain lebih agresif pada babak kedua, namun rapinya barisan belakang PBR membuat tak satupun peluang SFC berbuah gol. Justru tim tamu berhasil mencetak gol kemenangan 6 menit menjelang berakhirnya waktu normal.

Dengan hasil ini PBR memperbesar peluang untuk lolos ke babak 8 besar dengan menunggu hasil laga terakhir mereka dan pesaing terdekat Persija Jakarta.

Bagi Sriwijaya FC pertandingan ini sudah tidak menentukan mereka karena sudah dipastikan gagal ke-8 besar. Kekalahan ini memperpanjang rekor buruk mereka dalam 4 laga terakhir yang selalu mengalami kekalahan.
ISL 2014 5716166099950921993

Beranda item