blog-kombecks
Sedang memuat...

Hasil Pertandingan Uji Coba Timnas U-23 Indonesia di Italia

KOMBECKS. Hasil Pertandingan Uji Coba Timnas U-23 Indonesia di Italia. Sebagai persiapan mengikuti Asian Games 2014 2014, di Incheon, Korea Selatan, September-Oktober yang akan datang, Timnas U-23 Indonesia melakukan tur uji coba ke Italia.

Di Italia Timnas U-23 menghadapi 3 klub asal negeri pizza AS Roma pada Jumat (18/7), Lazio pada Minggu (20/7) dan Cagliari, Rabu (23/7).

Berikut adalah hasil dan laporan pertandingan uji coba ini:

1. AS Roma 3-1 Indonesia U-23
Tiga gol kemenangan AS Roma dicetak Alessandro Florenzi, Salih Ucan, dan Marco Boriello, sedangkan gol balasan timnas U-23 dicetak oleh Rasyid Bakrie.

Bermain menghadapi klub yang lebih baik Indonesia U-23 mencoba untuk mengimbangi permainan tim yang bermain di liga Serie A Italia ini. Namun gawang Indonesia U-23 yang dikawal oleh Andritany harus kebobolan 3 gol sepanjang babak pertama.

Indonesia akhirnya bisa memecah keuntuan pada menit ke-57. Berawal dari kerjasama antara Rasyid Bakrie dan Yandi Sofyan, tanpa kawalan dalam kota penalti Rasyid sukses mencetak gol tunggal Indonesia pada pertandingan ini.

2. SS Lazio 2-0 Indonesia U-23
Bermain di Stadion Comunale Auronzo d’Cadore, pelatih Lazio Stefano Pioli mencoba memaksimalkan laga uji coba ini dengan memainkan sebagian besar pemain intinya. Hasilnya Indonesia harus bermain bertahan sepanjang laga.

Dua gol kemenangan Lazio dicetak oleh pemain asal Portugal Bruno Alexandre Marques Pereirinha  dan pemain asal Serbia Filip Diordjevic.

3. Cagliari 2-0 Indonesia U-23
Tim nasional Indonesia U-23 akhirnya menutup tur Italia ini dengan kekalahan setelah takluk 2-0 dari Cagliari pada laga terakhir di Sappada Field Belluno, Rabu (23/7) WIB.

Dua gol kemenangan Cagliari dicetak tercipta dari own-goal Saiful Indra Cahya dan Samuel Longo. Meski sempat beberapa kali membongkar pertahanan Cagliari, tak satupun gol mampu disarangkan timnas hingga pertandingan usai.


Dari 3 pertandingan ini terlihat skuad U-23 belum solid walau secara permainan sebenarnya timnas sudah mampu mengimbangi tim-tim Italia ini. Selama uji coba ke Italia ini, timnas telah kebobolan 7 gol sementara hanya mampu mencetak 1 gol.

Setelah uji coba ini, timnas U-23 masih dijadwalkan akan ada uji coba selanjutnya yang belum ditentukan lawannya. Timnas U-23 ini ditarget untuk lolos ke fase knock-out Asian Games 2014.
Timnas Indonesia U-23 1669773371481696097

Beranda item