blog-kombecks
Sedang memuat...

Skor Akhir Semen Padang Vs Warriors FC AFC CUP 2013

Skor Akhir Semen Padang Vs Warriors FC AFC CUP 2013. Pertandingan Semen Padag FC vs Warriors FC pada penyisihan grup E Selasa 5 Maret 2013 pukul 15.30 WIB di Stadion Agus Salim Padang.

Semen Padang menang 3-1 atas Warriors FC. Gol SP dicetak oleh Edward Wilson 18', Vendry Mofu 30', dan M. Nur Iskandar 86'. Gol balasan oleh Tatsuro Inui 42'.

Update Klasemen

Bermain dihadapan pendukung sendiri Semen Padang langsung menyerang. Dalam 15 menit pertama setidaknya ada 2 tendangan sudut dan 3 percobaan shoot ke gawang.

Menit ke-15 Edward J. Wilson dijatuhkan dalam kotak pinalti namun wasit menganggap itu bukan pinalti. Tiga menit kemudian Edward Wilson berhasil menggetarkan gawang Warriors FC setelah mendapat umpan terukur dari Elie Aiboy.

Unggul 1 gol membuat Semen Padang makin agresif. Hingga menit ke-25 tercatat ada 6 shoot on target yang dilepaskan pemain Semen Padang. Penguasaan bola juga lebih banyak dimiliki SP.

Mengandalkan umpan langsung dan umpan silang Semen Padang terus menekan. Sepakan keras Vendry Mofu menggandakan keunggulan Semen Padang pada menit ke-30.
Keasyikan meyerang gawang Jandia akhirnya kebobolan. Menit ke-42 Warriors FC berhasil memperkecil ketinggalan dengan gol pemain asal Jepang Tatsuro Inui .Skor 2-1 ini bertahan hingga babak pertama usai.

Babak kedua Semen Padang mulai hati-hati melakukan serangan. Sementara Warriors mulai menggempur. Pelanggaran Wahyu menghasilkan tendangan bebas saat babak kedua baru berjalan 5 menit. Awal babak kedua ini sudah 2 tendangan bebas untuk Warriors FC.

Wasit mengeluarkan kartu kuning kepada salah seorang pemain Warriors setelah menjatuhkan Edward Wilson tipis diluar kotak pinalti pada menit ke 63.

Menit ke-74 Edu yang mengalamai cedera hamstring harus ditarik keluar dan digantikan M Nur Iskandar.

Gol kemenangan Semen Padang diciptakan M. Nur pada menit ke 86.

Skor 3-1 ini bertahan hingga pertandingan usai.
AFC Cup 2013 8303886616135146837

Beranda item