blog-kombecks
Sedang memuat...

Kalahkan Warriors FC 3-1, Semen Padang Buka Peluang

Kalahkan Warriors FC 3-1, Semen Padang Buka Peluang. Semen Padang berhasil mengalahkan Warriors FC (SIN) dalam laga penyisihan grup E AFC Cup 2013 yang dilangsungkan di Stadion Agus Salim, Padang Selasa 5 Maret 2013.

Bermain dihadapan pendukung sendiri Semen Padang FC tampil dominan. Tiga gol Semen Padang dicetak oleh Edward Wilson Junior menit 18, Vendry Mofu 30', dan M. Nur Iskandar 86'. Sementara gol balasan Warriors oleh Tatsuro Inui pada menit 42.

Secara umum Semen Padang tampil dominan sepanjang laga. Berkali-kali tendangan kegawang dilancarkan oleh pemain Semen Padang namun belum maksimalnya penyelesaian akhir membuat hanya 3 gol yang tercipta. KOMBECKS melihat seharusnya bisa lebih dari 3 gol bisa disarangkan SP pada laga ini.

Tibo adalah salah satu pemain yang kurang beruntung pada laga ini. Kendati assist cantiknya membuat Vendry Mofu mencetak gol berkelas namun Tibo sendiri melewatkan banyak peluang yang didapat.

Panasnya suhu udara dilapangan membuat Pemain Warriors sulit berkembang, tidak ada pressing ketat yang dilakukan pada lapangan tengah.

Dengan hasil hasil ini Semen Padang sementara menempati peringkat kedua klasemen grup E dibawah Kithcee (HKG) yang pada laga sebelumnya menang 3-0 atas Churchill Brothers (IND)

Selanjutnya pada tanggal 12 Maret mendatang Semen Padang aka bertandang ke Pune, India untuk menghadapi Churchill Brothers.
AFC Cup 2013 2854035588713478981

Beranda item