blog-kombecks
Sedang memuat...

Hasil Skor Akhir Persita vs Gresik United 3-2 ISL 2014

KOMBECKS. Hasil Skor Akhir Persita vs Gresik United ISL 2014. Hasil Skor Akhir Pertandingan Persita Tangerang vs Gresik United Indonesia Super League Senin, 10 Februari 2014. FT: Persita 3-2 Gresik United.

Bermain di Stadion Singaperbangsa, tuan rumah tertinggal lebih dulu lewat gol yang dicetak oleh Pape N'Diaye pada menit ke-8. Berawal dari tendangan bebas Matsunaga Shohei yang gagal diantisipasi oleh kiper Persita, bola jatuh di kaki Pape dan langsung menyambar bola rebound.

Persita sepanjang pertandingan lebih banyak tertekan dan hanya mengandalkan serangan balik. Pada menit ke-39 tendangan keras Kenji Adachihara nyaris menjebol gawang Gresik. Namun bola membentur mistar gawang dan mengarah ke Valentino Telaubun. Dengan tenang Valentino menjebol gawang Gresik yang dikawal oleh Hery Prasetyo.

Buruknya pertahanan Persita membuat skor imbang ini tak bertahan lama. Tiga menit usai gol penyama, gawang Persita kembali kebobolan. Kali ini masih giliran Matsunaga Shohei mencatatkan nama dipapan skor.

Hingga babak pertama usai skor 2-1 untuk kemenangan tim tamu. Saat babak kedua baru berjalan 1 menit Kenji Adachihara mencetak gol penyama kedudukan untuk tuan rumah.

Memasuki babak kedua ini Persita mulai bisa mengimbangi permainan Gresik, terlebih usai terciptanya 2 gol penyama kedudukan.

Terus menekan pada menit ke-81 Persita memastikan 3 poin pertama di kandang sendiri setelah gol kemenangan yang dicetak oleh Sirvi Arfani.
ISL 2014 8443223703857537854

Beranda item