blog-kombecks
Sedang memuat...

Urang Awak Jadi Rajo Di Rantau

Urang Awak Jadi Rajo Di Rantau. Orang Sumatera Barat yang menjadi "Raja" di Rantau. Sebuah topik yang sedikit out of topic yang akan coba diangkat oleh KOMBECKS.

Kali ini KOMBECKS akan mengangkat orang asal Sumatera Barat yang menjadi pemimpin di negeri orang. Oke sanak untuk yang ciek ko tidak perlu lah awak ba intro ria. KOMBECKS akan langsung to the point se.

1. Raja Malewar.
Raja Malewar ini murni asli orang Minangkabau yang diutus kerajaan Pagaruyung atas permintaan masyarakat minang keturunan di Negeri Sembilan.

Dimasa Kesultanan Malaka, para perantau minang di wilayah Semenanjung Malaya telah membuat sebuah pemukiman baru disana dengan menempati 9 negeri. Negeri Sembilan ini adalah nama konfederasi untuk sembilan negeri tersebut.

Semakin berkembang membuat masyarakat disana merasa diperlukannya seorang raja. Untuk menghidari perselisihan maka masyarakat disana meminta pengakuan kepada Yang Dipertuan Pagaruyung dan meminta untuk mengirimkan seorang raja. Raja Melewar kemudian dikirim dari Pagaruyung untuk memerintah Negeri Sembilan dengan gelar Yang Dipertuan Besar Negeri Sembilan.

2. Yusof Bin Ishak
Peristiwa langka ini terjadi pada Yusof bin Ishak. Ia berasal dari Sumatera menjadi  Yang di-Pertuan Negara Singapura. Sebelumnya pada 3 Desember 1959 ia telah resmi menjadi warga negara Singapura.
 
Pada tanggal 9 Agustus 1965 Singapura keluar dari Federasi Malaysia dan merdeka. Status Yosof bin Ishak berubah menjadi presiden hingga tahun 1970. Ia sekaligus menjadi presiden pertama Singapura.

Yusof lahir12 Agustus 1910 (meninggal umur 60 tahun) adalah Presiden Singapura yang pertama dan sampai sekarang satu-satunya yang keturunan Minangkabau dan Melayu. Ayah keturunan Minangkabau dan ibu berdarah Melayu.

3. Tuanku Abdul Rahman.
Dimasa kemerdekaan Malaysia, Negeri Sembilan menjadi bagian dari Malaysia dan Yang Dipertuan Besar Negeri Sembilan Tuanku Abdul Rahman menjadi Yang di-Pertuan Agong pertama Malaysia.

Tuanku Abdul Rahman adalah raja Negeri Sembilan, besar kemungkinan dia adalah pewaris Raja Malewar. Lazimnya sebuah kerajaan tahtanya akan diwariskan pada keturunannya.

Belakangan Sultan Brunei, Sultan Hassanal Bolkiah juga disebut-sebut keturunan Minangkabau, namun belum ada fakta yang bisa mendukung argumen tersebut.
Urang Awak 7229377457466457442

Beranda item