Siapa Bilang Semen Padang Tidak Pernah Juara !
https://kombecks.blogspot.com/2011/12/siapa-bilang-semen-padang-tidak-pernah.html
Semen Padang FC adalah klub yang bermarkas di Padang, Sumatera Barat. Berbagai komentar miring sering ditujukan kepada tim berjuluk kabau sirah ini.
Komentar miring tentang Semen Padang pada awal musim ISL 2010-2011 lalu misalnya, ada yang bilang klub papan bawah, tim yang tidak pernah juara, bahkan ada yang bilang klub tarkam.
Namun tunggu dulu, diakhir Liga Super Indonesia 2010-2011 para komentator yang mengeluarkan komentar tak pantas itu harus buru-buru meralat komentar mereka menjadi "Semen Padang FC merupakan tim Kuda Hitam" sebuah bahasa halus untuk menggambarkan tim yang membuat kejutan.
Yups! Benar banget, Semen Padang fc berhasil finis di posisi 4 dengan selisih poin yang tipis dengan posisi 2 dan 3. Semen Padang FC menjelma menjadi kekuatan tak terduga di ISL musim lalu.
Jika dilihat jauuh kebelakang sebenarnya Semen Padang FC merupakan klub yang pernah juara. Hingga saat ini prestasi tertinggi yang diraih oleh Semen Padang adalah ketika berhasil meraih juara Piala Galatama tahun 1992. Kemudian tahun 1994 saat kompetisi Liga Indonesia bergulir prestasi Semen Padang lebih sering dianggap sebagai tim kuda hitam. Liga Indonesia tahun 2002 tim berjuluk 'Kabau Sirah' ini sempat tampil menjadi juara dari wilayah barat serta berhak tampil ke babak penyisihan namun akhirnya Petrokimia Putra keluar sebagai juara Liga Indonesia.
Sementara prestasi yang paling membanggakan dari Kabau Sirah adalah ketika mereka berhasil mencapai babak perempat final piala Winners AFC Cup musim 1993/1994. Kala itu Semen Padang berhasil menyingkirkan juara Liga Vietnam Cang Sai Gon (Ho Chi Minh City FC) dengan agregat 2-1 di putaran kedua. Di babak perempat final melawan Nissan Motors FC (Yokohama Marinos), Semen padang sempat memenangkan pertandingan leg pertama di kandang dengan skor 2-1 namun ketika bertandang ke Jepang digilas dengan skor telak 11-0.
Kini Semen Padang FC mulai merenda mimpi untuk kembali berlaga di pentas Asia. Berbekal juara Liga Primer Indonesia, Semen Padang mendapat satu tiket ke Piala AFC 2013.
Semoga Semen Padang FC bisa kembali seperti tahun 1993/1994 !
Komentar miring tentang Semen Padang pada awal musim ISL 2010-2011 lalu misalnya, ada yang bilang klub papan bawah, tim yang tidak pernah juara, bahkan ada yang bilang klub tarkam.
Namun tunggu dulu, diakhir Liga Super Indonesia 2010-2011 para komentator yang mengeluarkan komentar tak pantas itu harus buru-buru meralat komentar mereka menjadi "Semen Padang FC merupakan tim Kuda Hitam" sebuah bahasa halus untuk menggambarkan tim yang membuat kejutan.
Yups! Benar banget, Semen Padang fc berhasil finis di posisi 4 dengan selisih poin yang tipis dengan posisi 2 dan 3. Semen Padang FC menjelma menjadi kekuatan tak terduga di ISL musim lalu.
Jika dilihat jauuh kebelakang sebenarnya Semen Padang FC merupakan klub yang pernah juara. Hingga saat ini prestasi tertinggi yang diraih oleh Semen Padang adalah ketika berhasil meraih juara Piala Galatama tahun 1992. Kemudian tahun 1994 saat kompetisi Liga Indonesia bergulir prestasi Semen Padang lebih sering dianggap sebagai tim kuda hitam. Liga Indonesia tahun 2002 tim berjuluk 'Kabau Sirah' ini sempat tampil menjadi juara dari wilayah barat serta berhak tampil ke babak penyisihan namun akhirnya Petrokimia Putra keluar sebagai juara Liga Indonesia.
Sementara prestasi yang paling membanggakan dari Kabau Sirah adalah ketika mereka berhasil mencapai babak perempat final piala Winners AFC Cup musim 1993/1994. Kala itu Semen Padang berhasil menyingkirkan juara Liga Vietnam Cang Sai Gon (Ho Chi Minh City FC) dengan agregat 2-1 di putaran kedua. Di babak perempat final melawan Nissan Motors FC (Yokohama Marinos), Semen padang sempat memenangkan pertandingan leg pertama di kandang dengan skor 2-1 namun ketika bertandang ke Jepang digilas dengan skor telak 11-0.
Kini Semen Padang FC mulai merenda mimpi untuk kembali berlaga di pentas Asia. Berbekal juara Liga Primer Indonesia, Semen Padang mendapat satu tiket ke Piala AFC 2013.
Semoga Semen Padang FC bisa kembali seperti tahun 1993/1994 !